Slide 1
Slide 2
Slide 3
Slide 4

Lurah Pantai Amal Hadiri Sosialisasi Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Laut yang diselenggarakan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan Utara


Tarakan, 19 November 2024 – Lurah Pantai Amal menghadiri sosialisasi kesesuaian kegiatan pemanfaatan ruang laut yang diselenggarakan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Kalimantan Utara dengan pembicara Bapak Leo Oscar, S.Pi dari Balai Pengelolaan Suber Daya Pesisir dan Laut Wilayah Tarakan. Acara berlangsung di ruang pertemuan Kantor Kelurahan Pantai Amal dan dihadiri oleh sejumlah pemangku kepentingan terkait.  

Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, pelaku usaha, dan pemerintah setempat tentang pentingnya pemanfaatan ruang laut yang sesuai dengan peraturan yang berlaku. Dalam kegiatan ini, Bapak Leo Oscar, S.Pi menjelaskan prinsip tata kelola ruang laut yang berkelanjutan, termasuk aspek perlindungan ekosistem laut dan optimalisasi pemanfaatannya untuk kesejahteraan masyarakat pesisir.  

Lurah Pantai Amal menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan kegiatan ini, mengingat wilayah Pantai Amal memiliki potensi besar di sektor kelautan dan perikanan. "Sosialisasi ini sangat penting untuk memastikan pemanfaatan ruang laut dilakukan dengan tetap menjaga keseimbangan ekosistem dan mendukung kesejahteraan masyarakat," ujarnya.  

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan pemanfaatan ruang laut di wilayah Pantai Amal dapat lebih terarah dan mendukung pembangunan berkelanjutan. 

Post a Comment